JAKARTA. Bank CIMB Niaga kembali dipercaya pemerintah untuk menjadi salah satu agen penjual Sukuk Negara Ritel seri SR008. CIMB Niaga berharap dapat menjual sedikitnya Rp 500 miliar instrumen investasi berakad Ijarah Asset to be Leased ini dengan underlying asset berupa proyek/kegiatan APBN 2016 dan Barang Milik Negara (BMN). "Ini adalah komitmen kami turut membangun pendidikan anak bangsa dengan investasi sesuai syariah dan mendukung upaya pemerintah untuk memperkuat stabilitas perekonomian nasional," ujar Head of Retail Banking Product CIMB Niaga Budiman Tanjung, Selasa (23/2). Menurut Budiman, pihaknya menyasar investor ritel dalam negeri khususnya nasabah CIMB Niaga. SR008 ditawarkan untuk melengkapi dan memenuhi kebutuhan nasabah CIMB Niaga yang cenderung memilih untuk berinvestasi di instrumen fixed income. Di sisi lain, perseroan juga menargetkan adanya tambahan fee based income dari penjualan ini.
CIMB Niaga targetkan jual SR008 senilai Rp 500 M
JAKARTA. Bank CIMB Niaga kembali dipercaya pemerintah untuk menjadi salah satu agen penjual Sukuk Negara Ritel seri SR008. CIMB Niaga berharap dapat menjual sedikitnya Rp 500 miliar instrumen investasi berakad Ijarah Asset to be Leased ini dengan underlying asset berupa proyek/kegiatan APBN 2016 dan Barang Milik Negara (BMN). "Ini adalah komitmen kami turut membangun pendidikan anak bangsa dengan investasi sesuai syariah dan mendukung upaya pemerintah untuk memperkuat stabilitas perekonomian nasional," ujar Head of Retail Banking Product CIMB Niaga Budiman Tanjung, Selasa (23/2). Menurut Budiman, pihaknya menyasar investor ritel dalam negeri khususnya nasabah CIMB Niaga. SR008 ditawarkan untuk melengkapi dan memenuhi kebutuhan nasabah CIMB Niaga yang cenderung memilih untuk berinvestasi di instrumen fixed income. Di sisi lain, perseroan juga menargetkan adanya tambahan fee based income dari penjualan ini.