KONTAN.CO.ID - PURWOREJO. Desa Megulung Kidul mendapat gelar juara III dalam ajang Desa BRILiaN 2022 yang digelar Bank Rakyat Indonesia (BRI). Warga desa yang terletak di Kecamatan Pituruh, Kabupaten Purworejo, Jawa Tengah ini mengaku mendapat banyak manfaat dari mengikuti ajang Desa BRILiaN tersebut. Setelah menjadi desa binaan BRI tersebut, Desa Megulung Kidul memperoleh dana dari kegiatan corporate social responsibility (CSR) BRI. "Alhamdulilah setelah kompetisi Desa BRILiaN kami juga menerima CSR berupa dana sebesar Rp 1 miliar dari BRI, ini sangat membantu sekali, sangat bermanfaat sekali," ujar Malik Khairul Anam, Kepala Desa Megulung Kidul. Megulung Kidul antara lain memanfaatkan dana CSR tersebut untuk mendorong pengembangan usaha mikro, kecil dan menengah (UMKM), juga usaha di segmen ultra mikro, yang ada di kawasan tersebut. Salah satunya dengan mendirikan showroom bagi pengusaha UMKM.
Cita-Cita Desa Megulung Kidul Mengembangkan UMKM Usai Jadi Desa BRILiaN
KONTAN.CO.ID - PURWOREJO. Desa Megulung Kidul mendapat gelar juara III dalam ajang Desa BRILiaN 2022 yang digelar Bank Rakyat Indonesia (BRI). Warga desa yang terletak di Kecamatan Pituruh, Kabupaten Purworejo, Jawa Tengah ini mengaku mendapat banyak manfaat dari mengikuti ajang Desa BRILiaN tersebut. Setelah menjadi desa binaan BRI tersebut, Desa Megulung Kidul memperoleh dana dari kegiatan corporate social responsibility (CSR) BRI. "Alhamdulilah setelah kompetisi Desa BRILiaN kami juga menerima CSR berupa dana sebesar Rp 1 miliar dari BRI, ini sangat membantu sekali, sangat bermanfaat sekali," ujar Malik Khairul Anam, Kepala Desa Megulung Kidul. Megulung Kidul antara lain memanfaatkan dana CSR tersebut untuk mendorong pengembangan usaha mikro, kecil dan menengah (UMKM), juga usaha di segmen ultra mikro, yang ada di kawasan tersebut. Salah satunya dengan mendirikan showroom bagi pengusaha UMKM.