KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Center for Indonesia Taxation (CITA) melihat target penerimaan perpajakan tahun ini cukup berat. Pasalnya, pemerintah mesti mengejar pertumbuhan penerimaan perpajakan hingga 19,8% dari realisasi penerimaan pajak tahun lalu yang hanya mencapai Rp 1.315,9 triliun. Padahal target tahun ini mencapai Rp 1.577,6 triliun. Sedangkan target tahun 2018 yang sedikit lebih rendah atau Rp 1.424 triliun saja tidak tercapai. "Kalau untuk 100% di 2019 cukup berat. Perkiraan saya hanya mencapai 97% mempertimbangkan capaian 2018," jelas Yustinus Prastowo, Direktur CITA saat dihubungi Kontan.co.id, pekan lalu.
CITA prediksi penerimaan pajak tahun ini hanya capai 97%
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Center for Indonesia Taxation (CITA) melihat target penerimaan perpajakan tahun ini cukup berat. Pasalnya, pemerintah mesti mengejar pertumbuhan penerimaan perpajakan hingga 19,8% dari realisasi penerimaan pajak tahun lalu yang hanya mencapai Rp 1.315,9 triliun. Padahal target tahun ini mencapai Rp 1.577,6 triliun. Sedangkan target tahun 2018 yang sedikit lebih rendah atau Rp 1.424 triliun saja tidak tercapai. "Kalau untuk 100% di 2019 cukup berat. Perkiraan saya hanya mencapai 97% mempertimbangkan capaian 2018," jelas Yustinus Prastowo, Direktur CITA saat dihubungi Kontan.co.id, pekan lalu.