Citatah menargetkan kantongi Kontrak Rp 176 miliar pada Semester II



KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Citatah Tbk (CTTH) menargetkan dapat mengantongi kontrak baru pada semester II 2018 sebesar Rp 176 miliar. Sebagai informasi, hingga Juni 2018 CTTH sudah meraup kontrak sebesar Rp 194 miliar.

Finance and Operation Director, Tiffany Johanes menjelaskan besarnya kontrak bawaan atau carry over CTTH sebesar Rp 183 miliar dan kontrak baru sebesar Rp 80 miliar.

“Kontrak baru yang didapat perusahaan berasal dari beberapa developer yang sudah memiliki kerjasama yang cukup baik dan juga mengetahui kualitas barang kami,” terang Tiffany.

Secara segmen usaha, Tiffany Johanes menyampaikan bahwa CTTH merupakan pionir industri marmer di Indonesia. Menurutnya, marmer itu sendiri adalah salah satu barang yang masuk dalam kelas menengah ke atas atau middle up. Oleh karena itu, perusahaan lebih fokus pada kualitas dan serta kepuasan pelanggan.

“Perusahaan sejak awal sudah menjalankan bisnis ritel hingga proyek, yaitu proses pemasangan (instalasi) selesai agar dapat memberikan yang terbaik untuk pelanggannya. Jadi target perusahaan untuk tetap bergerak dalam ritel dan proyek dirasa saling melengkapi,” ujar Tiffany pada Kontan.co.id, Selasa (10/7).

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Barratut Taqiyyah Rafie