JAKARTA. Citibank Indonesia memperluas kerjasama dengan Boga Group. Kerjasama ini diharapkan membantu Citibank mencapai target pertumbuhan pembelanjaan via kartu kredit Citibank sebesar 17% secara year on year (yoy) tahun ini. Menurut Ida Apulia Simatupang, Deputy Cards and Loan Business Head Citibank Indonesia, pasca penandatanganan kesepakatan (MoU) dengan Boga Group, pihaknya berharap jumlah transaksi pembayaran pembelian makanan dan minuman di seluruh gerai Boga Group via kartu kredit Citibank bisa bertambah 50%. "Saat ini transaksi pembayaran via kartu kredit kami cukup banyak yang ditopang dari pembelian makanan dan minuman, selain travel dan kesehatan," kata Ida di Jakarta, Rabu (8/4). Ida menjelaskan bahwa sampai saat ini jumlah kartu kredit miliki Citibank Indonesia yang beredar telah mencapai 1 juta kartu. "Namun jumlah dan transaksi pembayaran kartu kredit kami hingga akhir triwulan I 2015 belum bisa kami ungkapkan," ujarnya. Ida menambahkan bahwa secara keseluruhan, Citibank Indonesia berharap jumlah transaksi maupun nominal transaksi pembayaran kartu kredit bisa mencapai 17% untuk tahun ini. Citibank berusaha meningkatkan layanan serta memperluas kerjasama dengan berbagai pihak termasuk Boga Group. "Untuk jumlah kartu kredit yang beredar, kita targetkan bisa tumbuh 10%," pungkasnya. Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Citibank targetkan bisnis kartu kredit tumbuh 17%
JAKARTA. Citibank Indonesia memperluas kerjasama dengan Boga Group. Kerjasama ini diharapkan membantu Citibank mencapai target pertumbuhan pembelanjaan via kartu kredit Citibank sebesar 17% secara year on year (yoy) tahun ini. Menurut Ida Apulia Simatupang, Deputy Cards and Loan Business Head Citibank Indonesia, pasca penandatanganan kesepakatan (MoU) dengan Boga Group, pihaknya berharap jumlah transaksi pembayaran pembelian makanan dan minuman di seluruh gerai Boga Group via kartu kredit Citibank bisa bertambah 50%. "Saat ini transaksi pembayaran via kartu kredit kami cukup banyak yang ditopang dari pembelian makanan dan minuman, selain travel dan kesehatan," kata Ida di Jakarta, Rabu (8/4). Ida menjelaskan bahwa sampai saat ini jumlah kartu kredit miliki Citibank Indonesia yang beredar telah mencapai 1 juta kartu. "Namun jumlah dan transaksi pembayaran kartu kredit kami hingga akhir triwulan I 2015 belum bisa kami ungkapkan," ujarnya. Ida menambahkan bahwa secara keseluruhan, Citibank Indonesia berharap jumlah transaksi maupun nominal transaksi pembayaran kartu kredit bisa mencapai 17% untuk tahun ini. Citibank berusaha meningkatkan layanan serta memperluas kerjasama dengan berbagai pihak termasuk Boga Group. "Untuk jumlah kartu kredit yang beredar, kita targetkan bisa tumbuh 10%," pungkasnya. Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News