MATARAM. PT Citilink Indonesia membuka rute penerbangan Lombok-Jakarta dan sebaliknya sebagai salah satu bentuk pengembangan bisnis dan dalam rangka mendukung pengembangan pariwisata di Nusa Tenggara Barat. "Rute penerbangan Lombok-Jakarta ini akan resmi dibuka pada 20 April 2016," kata Manager Pemasaran Wilayah PT Citilink Indonesia wilayah Nusa Tenggara Barat (NTB) Dedi Sudarwanto, di Mataram, Rabu. Ia menyebutkan, frekuensi penerbangan Lombok-Jakarta dua kali sehari, yakni dari Lombok International Airport (LIA) menuju Bandara Halim Perdana Kusuma Jakarta pada pukul 09.55 WITA, dan dari LIA menuju Bandara Soekarno-Hatta Jakarta pada pukul 20.10 WITA.
Citilink buka rute penerbangan Lombok-Jakarta
MATARAM. PT Citilink Indonesia membuka rute penerbangan Lombok-Jakarta dan sebaliknya sebagai salah satu bentuk pengembangan bisnis dan dalam rangka mendukung pengembangan pariwisata di Nusa Tenggara Barat. "Rute penerbangan Lombok-Jakarta ini akan resmi dibuka pada 20 April 2016," kata Manager Pemasaran Wilayah PT Citilink Indonesia wilayah Nusa Tenggara Barat (NTB) Dedi Sudarwanto, di Mataram, Rabu. Ia menyebutkan, frekuensi penerbangan Lombok-Jakarta dua kali sehari, yakni dari Lombok International Airport (LIA) menuju Bandara Halim Perdana Kusuma Jakarta pada pukul 09.55 WITA, dan dari LIA menuju Bandara Soekarno-Hatta Jakarta pada pukul 20.10 WITA.