JAYAPURA. Maskapai Ciitilink Indonesia akan fokus menggarap pasar di Indonesia Timur. Direktur Utama Citilink Indonesia, Albert Burhan mengungkapkan, Indonesia Timur memiliki potensi cukup besar karena belum banyak dilirik oleh maskapai lainnya. "Ke depan ada rencana membuka penerbangan ke daerah lain di Papua, tapi kita mulai dari Jayapura dulu. Mungkin setelah Jayapura masih ada beberapa daerah lagi," ujarnya, Senin (23/1). Ia menyadari bila tidak semua bandara di kawasan timur Indonesia memiliki fasilitas yang memadai untuk didarati oleh pesawat berbadan lebar, terutama Airbus yang kini diandalkan oleh Citilink.
Citilink fokus garap Indonesia timur
JAYAPURA. Maskapai Ciitilink Indonesia akan fokus menggarap pasar di Indonesia Timur. Direktur Utama Citilink Indonesia, Albert Burhan mengungkapkan, Indonesia Timur memiliki potensi cukup besar karena belum banyak dilirik oleh maskapai lainnya. "Ke depan ada rencana membuka penerbangan ke daerah lain di Papua, tapi kita mulai dari Jayapura dulu. Mungkin setelah Jayapura masih ada beberapa daerah lagi," ujarnya, Senin (23/1). Ia menyadari bila tidak semua bandara di kawasan timur Indonesia memiliki fasilitas yang memadai untuk didarati oleh pesawat berbadan lebar, terutama Airbus yang kini diandalkan oleh Citilink.