Citilink raup Rp 3,7 miliar di ajang GATF 2014



JAKARTA. Maskapai penerbangan murah (LCC) Citilink berhasil mencatat nilai tranksasi penjualan senilai Rp 3,7 miliar dalam gelaran Garuda Indonesia Travel Fair (GATF) 2014. 

“Angka penjualan ini melebihi target Rp 3 miliar dan merupakan bukti dari tingginya antusiasme masyarakat dalam melakukan perjalanan selama semester kedua tahun ini,” kata Vice President Corporate Communications Citilink Indonesia, Benny S Butarbutar di Jakarta, Selasa (16/9). Acara ini sendiri berlangsung pada 12-14 September di Jakarta Convention Center (JCC).   Menurut Benny, ada tiga rute Citilink yang menjadi favorit para pengunjung GATF 2014, yaitu Jakarta-Surabaya PP, Jakarta-Denpasar PP, dan Jakarta-Medan PP. Dalam pameran yang diikuti oleh lebih dari 60 agen perjalanan, perbankan, asosiasi dan lembaga pariwisata serta mitra bisnis terkait seperti hotel dan resor itu, Citilink menawarkan diskon 10% untuk seluruh rute.

Selain menawarkan tiket promo, Citilink juga melakuan sosialisasi aplikasi mobile yang memberikan kemudahan kepada calon penumpang dalam melakukan booking atau self check-in serta berbagai permainan menarik selama pameran yang berlangsung selama tiga hari tersebut.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Uji Agung Santosa