JAKARTA. Sepanjang sembilan bulan pertama tahun ini, maskapai Citilink berhasil menerbangkan 3,06 juta penumpang. Menurut perusahaan, jumlah penumpang ini lebih banyak 21,4% ketimbang periode yang sama tahun lalu yang sebanyak 2,52 juta penumpang. Pertumbuhan penumpang Citilink ini juga lebih besar ketimbang pertumbuhan penumpang domestik yaitu 17,8%. Frekuensi penerbangan Citilink Indonesia juga menunjukkan peningkatan sebesar 21,5% dari 17.113 penerbangan pada kuartal-III 2015 menjadi 20.791 penerbangan pada periode yang sama tahun ini. Sementara itu rata-rata tingkat keterisian kursi atau seat load factor (SLF) penerbangan Citilink pada periode ini adalah sebesar 82,3%.
Citilink sudah terbangkan 3 juta penumpang
JAKARTA. Sepanjang sembilan bulan pertama tahun ini, maskapai Citilink berhasil menerbangkan 3,06 juta penumpang. Menurut perusahaan, jumlah penumpang ini lebih banyak 21,4% ketimbang periode yang sama tahun lalu yang sebanyak 2,52 juta penumpang. Pertumbuhan penumpang Citilink ini juga lebih besar ketimbang pertumbuhan penumpang domestik yaitu 17,8%. Frekuensi penerbangan Citilink Indonesia juga menunjukkan peningkatan sebesar 21,5% dari 17.113 penerbangan pada kuartal-III 2015 menjadi 20.791 penerbangan pada periode yang sama tahun ini. Sementara itu rata-rata tingkat keterisian kursi atau seat load factor (SLF) penerbangan Citilink pada periode ini adalah sebesar 82,3%.