KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Sejumlah pengembang berhasil mencatatkan pertumbuhan penjualan selama bulan Ramadan. Kekhawatiran menurunnya aktivitas pemasaran residensial menjelang Lebaran rupanya tidak terbukti. Salah satunya dialami oleh Citra Swarna Group (CSG) yang baru merilis tiga klaster hunian di tiga proyek properti besutannya di daerah Serang dan Karawang Jawa Barat. Selama Ramadhan 2023 penjualan hunian di tiga klaster hunian terbaru melebihi target yang ditentukan. “Selama bulan Puasa pencapaian transaski kami melebihi target. Jumlah akad kepemilikan hunian dari total unit yang ditawarkan di tiga klaster beru meningkat sebanyak 30% dari bulan Maret. Ini melampaui target penjualan 20%,” ujar Suryanti Agustinar Direktur Marketing & Sales CSG dalam keterangan resminya dikutip Minggu (23/4). Ketiga klaster tersebut adalah Klaster Kamuning Kartika Residence Karawang, Klaster Jasmine Citra Swarna Grande Karawang dan Klaster Amara Citra Swarna Tembong City Serang Banten.
Citra Swarna Group Catatkan Penjualan Pemasaran Tumbuh 30% di Bulan Ramadan
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Sejumlah pengembang berhasil mencatatkan pertumbuhan penjualan selama bulan Ramadan. Kekhawatiran menurunnya aktivitas pemasaran residensial menjelang Lebaran rupanya tidak terbukti. Salah satunya dialami oleh Citra Swarna Group (CSG) yang baru merilis tiga klaster hunian di tiga proyek properti besutannya di daerah Serang dan Karawang Jawa Barat. Selama Ramadhan 2023 penjualan hunian di tiga klaster hunian terbaru melebihi target yang ditentukan. “Selama bulan Puasa pencapaian transaski kami melebihi target. Jumlah akad kepemilikan hunian dari total unit yang ditawarkan di tiga klaster beru meningkat sebanyak 30% dari bulan Maret. Ini melampaui target penjualan 20%,” ujar Suryanti Agustinar Direktur Marketing & Sales CSG dalam keterangan resminya dikutip Minggu (23/4). Ketiga klaster tersebut adalah Klaster Kamuning Kartika Residence Karawang, Klaster Jasmine Citra Swarna Grande Karawang dan Klaster Amara Citra Swarna Tembong City Serang Banten.