KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo) menyambut positifnya masuknya pabrikan asal Perancis, Citroen, ke pasar otomotif Indonesia. Ketua I Gaikindo Jongkie Sugiarto menilai, semakin banyak pabrikan otomotif yang beroperasi, maka itu akan bagus bagi iklim industri otomotif Tanah Air. Sebab, hal ini akan memicu bertambahnya investasi baik untuk keperluan produksi, distribusi, hingga purna jual. Masuknya pabrikan baru juga akan membuka lapangan kerja bagi masyarakat. “Buat konsumen juga akan makin banyak pilihan produk kendaraan yang bisa dibeli,” ujar dia, Selasa (4/10).
Citroen Ramaikan Pasar Otomotif Indonesia, Begini Tanggapan Gaikindo
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo) menyambut positifnya masuknya pabrikan asal Perancis, Citroen, ke pasar otomotif Indonesia. Ketua I Gaikindo Jongkie Sugiarto menilai, semakin banyak pabrikan otomotif yang beroperasi, maka itu akan bagus bagi iklim industri otomotif Tanah Air. Sebab, hal ini akan memicu bertambahnya investasi baik untuk keperluan produksi, distribusi, hingga purna jual. Masuknya pabrikan baru juga akan membuka lapangan kerja bagi masyarakat. “Buat konsumen juga akan makin banyak pilihan produk kendaraan yang bisa dibeli,” ujar dia, Selasa (4/10).