Coba 5 Cara Sehat Untuk Tahan Lapar Lebih Lama Saat Diet



MOMSMONEY.ID - Ingin menahan rasa lapar lebih lama saat diet? Simak beberapa caranya berikut ini.

Rasa lapar memang kerap muncul tak terkecuali pada saat diet. Akhirnya, salah satu cara yang bisa dilakukan adalah menahan lapar agar diet bisa berjalan lancar.

Munculnya rasa lapar saat diet ternyata disebabkan karena buruknya pengaturan menu makanan diet.


Nah, beberapa cara berikut ini dapat dilakukan untuk menahan lapar lebih lama saat diet. Tentu saja, cara ini merupakan cara yang sehat, ya.

Baca Juga: Jauhi 5 Kepribadian Toxic Ini Jika Ingin Hidup Tenang dan Nyaman

Makan protein

Jenis makanan yang perlu lebih banyak dikonsumsi untuk menahan lapar adalah makanan yang memiliki protein tinggi. Energi yang didapat dari mengonsumsi protein lebih tinggi dibandingkan dengan makanan yang mengandung karbohidrat dan lemak.

Sehingga, rasa lapar pun juga bisa bertahan lebih lama. Sebab, protein jadi salah satu jenis makanan yang tidak mudah dicerna oleh tubuh serta bisa digunakan sebagai opsi untuk menahan rasa lapar dengan sehat.

Minum air sebelum makan

Minum satu gelas air putih sebelum makan bisa membantu untuk mengontrol nafsu makan. Laman Eat This menjelaskan, biasanya rasa lapar sering disalahartikan membutuhkan makanan.

Padahal, ada juga rasa lapar yang bisa dipuaskan dengan cukup mengonsumsi air. Sehingga, porsi makanan yang dikonsumsi pun bisa dikurangi dengan mengonsumsi air terlebih dahulu sebelum makan.

Baca Juga: 4 Manfaat Minum Jus Seledri Secara Rutin, Bisa Bantu Proses Diet

Perhatikan jumlah kalori

Untuk menahan rasa lapar lebih lama, perlu juga mempertimbangkan masalah kalori yang dicerna. Jika sedang berada pada kondisi diet, cobalah untuk mengonsumsi makanan rendah kalori dalam porsi yang banyak.

Tujuannya, untuk membantu tubuh merasa kenyang lebih lama serta menahan lapar lebih lama. Contoh makanan rendah kalori yang bisa dikonsumsi dalam porsi besar adalah sayur dan buah.

Konsumsi makanan hangat

Cara menahan lapar selanjutnya adalah dengan mengonsumsi makanan hangat dibanding makanan dingin. Tujuannya, membantu tubuh mengirim sinyal untuk makan perlahan.

Sehingga, ketika makan bisa dilakukan secara perlahan, tubuh akan mengirim sinyal ke otak bahwa tubuh mendapatkan makanan dengan benar. Alhasil, makanan hangat bisa membantu seseorang untuk mencerna makanan perlahan dan membuatnya kenyang lebih lama.

Perbanyak serat

Minum air putih tak hanya penting untuk membantu menahan rasa lapar lebih lama. Dengan memakan, serat pun juga bisa membantu tubuh untuk merasa lapar lebih lama. Mengutip laman Mayo Clinic, serat adalah jenis makanan yang membutuhkan waktu lebih lama untuk dicerna. 

Hal tersebutlah yang membuat tubuh bisa menahan rasa lapar lebih lama dibanding makan makanan yang mudah dicerna seperti karbohidrat. Cobalah perbanyak konsumsi serat dalam sekali makan, lantaran serat adalah makanan yang memiliki kalori rendah namun bisa menahan rasa lapar lebih lama.

Tertarik coba, enggak? Itulah tadi beberapa cara untuk menahan rasa lapar lebih lama saat sedang diet.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Christ Penthatesia