KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Coinone Indonesia, platform jual beli aset digital kripto di Indonesia, menambah daftar kripto yang diperjualbelikan. Terbaru, perusahaan asal Korea Selatan yang resmi beroperasi di Indonesia pada 23 Agustus lalu ini telah mendaftarkan (listing) kripto Ether (ETH) di platformnya. “Pada 31 Agustus lalu, Coinone Indonesia mulai me-listing ETH sebagai koin terbaru yang bisa diperjualbelikan di dalam platform exchange Coinone Indonesia,” ujar Sheila Suekto, Head of Business Strategy Coinone Indonesia dalam keterangan tertulis kepada Kontan.co.id, Selasa (4/9). ETH adalah kripto dengan kapitalisasi terbesar kedua, setelah di Bitcoin (BTC). Mengutip data Coinmarketcap.com, nilai pasar ETH pada Selasa (4/9) sore mencapai sekitar US$ 19,17 miliar. Sementara Bitcoin sebesar US$ 125,85 miliar.
Sheila mengatakan bersamaan dengan dibukanya koin market baru, Coinone Indonesia memberikan penawaran spesial untuk trading fee yang dikenakan saat trading koin ETH, yaitu sebesar 0.05% hingga 18 September 2018 mendatang. Selain itu, Coinone Indonesia juga tengah menyelenggarakan kompetisi profit rank trading bagi para investor koin ETH, di mana akan dipilih 10 user dengan peringkat profit tertinggi untuk memenangkan hadiah koin ETH senilai jutaan rupiah.