Collei Genshin Impact: Cara Mendapatkan Gratis dan Artifact Serta Senjata Terbaik



KONTAN.CO.ID - Collei Genshin Impact: Cara mendapatkan karakter gratis dan senjata serta artifact terbaik. Anda dapat menyelesaikan quest yang ada di region Sumeru untuk mendapatkan Collei secara gratis.

Collei Genshin Impact adalah salah satu karakter baru yang hadir pada update versi 3.0. Kabar baiknya karakter dengan elemen Dendro ini dapat Anda koleksi tanpa harus gacha.

Jangan salah, meskipun Collei merupakan karakter bintang 4 keberadaannya sangat dibutuhkan ketika Anda menjelajahi Sumeru. Meskipun memang Main Character atau MC juga bisa diubah menjadi elemen Dendro, namun pada puzzle tertentu lebih efisien menggunakan karakter dengan senjata Bow.


Sebelum itu membahas lebih lanjut tentang senjata dan artifact terbaik, berikut cara untuk mendapatkan Collei Genshin Impact pada versi 3.0 ini. Bagi Anda yang masih belum mendapatkan Collei tapi sudah mulai explore Sumeru lanjutkan scroll, yuk!

Baca Juga: Kode Redeem Genshin Impact Edisi September 2022, Akhir Pekan Klaim Dulu Yuk!

Cara mendapatkan Collei Genshin Impact Gratis

Untuk mendapatkan Collei Genshin Impact di versi 3.0 ini tidak sulit kok. Anggap saja dia adalah karakter starter untuk petualangan baru Anda di Sumeru.

Tidak heran HoYoverse memberikan karakter Collei Genshin Impact ini gratis pada versi 3.0.

Pada menu Event, Anda daapt menyelesaikan quest bertajuk "The Unappreciated Carving" sebagai syarat untuk mengikuti event Graven Innocence.

Untuk memulai quest tersebut, Traveler harus mencapai Adventure Rank 20 atau lebih. Dan sebagian besar pemain mungkin sudah mencapai level tersebut.

Sambil mengikuti cerita Sumeru, Anda mungkin tidak menyadari tiba-tiba saja sudah mendapatkan Collei Genshin Impact ini.

Bagaimana, apakah Anda sudah mendapatkan karakter Collei Genshin Impact gratis ini?

Setelah mendapatkan karakter Collei Genshin Impact, berikut ini pilihan senjata dan artifact terbaik yang dapat Anda gunakan.

Baca Juga: Jadwal Banner Genshin Impact 3.0 Fase ke-2, Ada Rerun Ganyu hingga Karakter Baru Dori

Artifact Terbaik - Collei Genshin Impact

Collei Genshin Impact merupakan karakter Dendro, elemen ini dapat bereaksi dengan elemen lainnya untuk mendapatkan efek Quicken, Bloom, Burning hingga turunannya.

Collei juga memiliki talent yang cukup baik sebagai Sub-DPS atau pun Support dengan elemen Dendro yang dimilikinya. Berikut ini daftar artifact terbaik untuk Collei Genshin Impact.

Daftar Artifact terbaik Collei Genshin Impact:

  • Sub-DPS:
    • Deepwood Memories x4 | Menurunkan Dendro resistance 30% ke musuh yang terkena skill atau burst.
  • Burst Sub-DPS:
    • Emblem of Severed Fate x4 | Meningkatkan Elemental Burst DMG sebesar 25% dari Energy Recharge. Peningkatan DMG Elemental Burst maksimum dengan cara ini adalah 75%
  • Burst Support:
    • Noblesse Oblige x4 | Setelah melancarkan Elemental Burst, meningkatkan 20% ATK semua anggota party selama 12 detik. Efek ini tidak dapat ditumpuk.
Dari beberapa artifact terbaik Collei di atas, status yang diprioritaskan adalah Dendro Bonus DMG, Energi Recharge, Elemental Mastery hingga CRIT Rate dan CRIT DMG.

Beberapa sumber juga menyatakan bahwa artifact Collei Genshin Impact ini dapat menggunakan kombinasi dua set tertentu. Silahkan bereksperimen untuk mendapatkan hasil yang maksimal.

Lalu, bagaimana dengan senjata terbaik untuk Collei Genshin Impact?

Senjata Terbaik - Collei Genshin Impact

Pada dasarnya, senjata yang digunakan untuk karakter sesuai dengan build yang Anda inginkan. Dikutip dari Game8, berikut rekomendasi senjata Bow untuk Collei Genshin Impact:

  • Polar Star (Bintang 5) - Sub-DPS/Burst Sub-DPS
  • Aqua Simulacra (Bintang 5) - Burst Sub-DPS/Burst Sub-DPS
  • Elegy for the End (Bintang 5) - Burst Support/Burst Sub-DPS
  • Favonius Warbow (Bintang 4) - Burst Sub-DPS/Burst Support
Demikian beberapa informasi mengenai Collei Genshin Impact, termasuk cara mendapatkannya secara gratis hingga artifact dan senjata terbaik.

Nah, sekarang saatnya lanjutkan perjalanan Anda di Sumeru bersama dengan Collei Genshin Impact.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News