Colorpak Indonesia (CLPI) bagi dividen Rp 56,55 per saham, simak jadwalnya



KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Colorpak Indonesia Tbk (CLPI) akan membagikan dividen senilai Rp 17,32 miliar atau Rp 56,55 per saham. Pembagian dividen ini diputuskan dalam keputusan Direksi yang telah disetujui Dewan Komisaris pada Rabu (19/8).

Sebagai gambaran, per 31 Desember 2020, CLPI membukukan laba bersih yang dapat diatribusikan kepada entitas induk senilai Rp 34,64 miliar.

Pada penutupan perdagangan sesi pertama, saham CLPI ditutup menguat 2,68% ke level Rp 765 per saham. Dengan demikian, maka estimasi yield dividen CLPI untuk tahun buku 2019 adalah sebesar 7,4%.


Baca Juga: Sebanyak 27 emiten ramaikan daftar pembagi dividen di akhir Juni, simak daftarnya

Mengutip keterbukaan informasi di laman Bursa Efek Indonesia, Senin (24/8), berikut jadwal lengkap pembagian dividen CLPI :

  • Cum Dividen di Pasar Reguler dan Pasar Negosiasi : 28 Agustus 2020
  • Cum Dividen di Pasar Tunai : 1 September 2020
  • Ex Dividen di Pasar Reguler dan Pasar Negosiasi : 31 Agustus 2020
  • Ex Dividen di Pasar Tunai : 02 September 2020
  • Daftar Pemegang Saham (DPS) yang berhak atas dividen tunai (recording date) : 01 September 2020, pukul 16.00 WIB
  • Tanggal Pembayaran Dividen : 23 September 2020
Baca Juga: Colorpak (CLPI) proyeksikan pendapatan Rp 850 miliar tahun ini

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Herlina Kartika Dewi