KONTAN.CO.ID - NEW YORK. Kasus virus corona di Amerika Serikat sudah mencapai 800.000 pada hari Selasa (21/4/2020). Menurut penghitungan Reuters, angka ini naik dua kali lipat dalam waktu sekitar dua minggu. Amerika Serikat sejauh ini memiliki jumlah kasus virus corona terkonfirmasi terbesar di dunia, hampir empat kali lipat dari infeksi Spanyol, negara dengan jumlah tertinggi kedua. Secara global, jumlah kasus mencapai 2,5 juta pada hari Selasa, dengan Amerika Utara menyumbang sepertiga dari semua kasus. Melansir Reuters, AS baru mencatatkan perlambatan kasus corona pada minggu ini, yakni naik kurang dari 30.000 sehari selama tiga hari terakhir. Amerika Serikat memiliki rekor kasus harian sebanyak 35.392 kasus pada 4 April.
Corona di Amerika sentuh 800.000 kasus, melonjak dua kali lipat dalam dua minggu
KONTAN.CO.ID - NEW YORK. Kasus virus corona di Amerika Serikat sudah mencapai 800.000 pada hari Selasa (21/4/2020). Menurut penghitungan Reuters, angka ini naik dua kali lipat dalam waktu sekitar dua minggu. Amerika Serikat sejauh ini memiliki jumlah kasus virus corona terkonfirmasi terbesar di dunia, hampir empat kali lipat dari infeksi Spanyol, negara dengan jumlah tertinggi kedua. Secara global, jumlah kasus mencapai 2,5 juta pada hari Selasa, dengan Amerika Utara menyumbang sepertiga dari semua kasus. Melansir Reuters, AS baru mencatatkan perlambatan kasus corona pada minggu ini, yakni naik kurang dari 30.000 sehari selama tiga hari terakhir. Amerika Serikat memiliki rekor kasus harian sebanyak 35.392 kasus pada 4 April.