KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Emiten pakan ternak dan budidaya perikanan PT Central Proteina Prima Tbk (CPRO) menargetkan peningkatan kinerja ekspor udang budidaya mencapai 9.000 ton atau naik 50% dari tahun lalu. Direktur Utama CPRO Irwan Tirtariyadi, menyatakan kontribusi ekspor udang pada revenue setara 15%-20%, sedangkan ekspor pakan rendah di 1%. Penjualan pakan emiten diutamakan untuk penyerapan dalam negeri. "Tahun 2017 ekspor udang kita 6.000 ton, tahun ini kita targetkan 8.900 - 9.000 ton, itu artinya naik 50%," kata Irwan, Rabu (19/9).
CP Prima (CPRO) targetkan ekspor udang tahun ini naik 50%
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Emiten pakan ternak dan budidaya perikanan PT Central Proteina Prima Tbk (CPRO) menargetkan peningkatan kinerja ekspor udang budidaya mencapai 9.000 ton atau naik 50% dari tahun lalu. Direktur Utama CPRO Irwan Tirtariyadi, menyatakan kontribusi ekspor udang pada revenue setara 15%-20%, sedangkan ekspor pakan rendah di 1%. Penjualan pakan emiten diutamakan untuk penyerapan dalam negeri. "Tahun 2017 ekspor udang kita 6.000 ton, tahun ini kita targetkan 8.900 - 9.000 ton, itu artinya naik 50%," kata Irwan, Rabu (19/9).