CPO terjun ke level terendah enam pekan



KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Harga minyak sawit mentah alias crude palm oil (CPO) meluncur ke level terendah enam pekan. Penurunan harga CPO terseret oleh harga minyak kedelai.

Mengutip Bloomberg, Senin (2/10) harga CPO kontrak pengiriman Desember 2017 di Malaysia Derivative Exchange ditutup melemah 1,1% ke level US$ 2.666 per metrik ton dibanding sehari sebelumnya. Angka ini merupakan yang terendah sejak 17 Agustus.

"Pasar mengikuti pelemahan minyak kedelai di Chicago Board of Trade," kata David Ng, Ahli Derivatif Philip Futures di Kuala Lumpur, seperti dikutip Bloomberg, Senin (2/10).


Tak hanya, itu tekanan harga CPO menurut David juga disebabkan oleh spekulasi adanya kenaikan produksi dan cadangan CPO Malaysia bulan September. Sementara data survei kargo Societe Generale de Surveillance (SGS) menunjukkan ekspor CPO Malaysia sepanjang September naik 10% menjadi 1,38 juta ton dibanding bulan sebelumnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Wahyu T.Rahmawati