JAKARTA. Harga minyak sawit mentah menguat. Ekspor crude palm oil (CPO) dari Malaysia yang meningkat selama Agustus 2012 merupakan satu pemicu kenaikan harga. Kontrak pengiriman CPO untuk November 2012, di Bursa Berjangka Malaysia, Senin (3/9), naik 1,22% menjadi RM 3.056 per ton. Dalam sebulan terakhir, harga CPO telah meningkat 4,12%. Mengutip data yang dikelola Intertek, ekspor CPO Malaysia sepanjang Agustus 2012 meningkat 17,7% menjadi 1,45 juta ton. "Hasil ekspor bulan lalu menambah kepercayaan pasar. Angka tersebut juga di atas ekspektasi," ujar Ryan Long, Vice President of Futures and Options OSK Investment Bank Bhd. seperti dikutip Bloomberg.
CPO tersengat data ekspor Malaysia
JAKARTA. Harga minyak sawit mentah menguat. Ekspor crude palm oil (CPO) dari Malaysia yang meningkat selama Agustus 2012 merupakan satu pemicu kenaikan harga. Kontrak pengiriman CPO untuk November 2012, di Bursa Berjangka Malaysia, Senin (3/9), naik 1,22% menjadi RM 3.056 per ton. Dalam sebulan terakhir, harga CPO telah meningkat 4,12%. Mengutip data yang dikelola Intertek, ekspor CPO Malaysia sepanjang Agustus 2012 meningkat 17,7% menjadi 1,45 juta ton. "Hasil ekspor bulan lalu menambah kepercayaan pasar. Angka tersebut juga di atas ekspektasi," ujar Ryan Long, Vice President of Futures and Options OSK Investment Bank Bhd. seperti dikutip Bloomberg.