JAKARTA. Harga minyak kelapa sawit alias crude palm oil (CPO) tertekan. Ekspor CPO dari Malaysia yang turun di bulan April, meningkatkan ekspektasi pasar bahwa stok CPO masih akan tinggi. Harga CPO untuk pengiriman Juli 2013, Selasa (14/5) pukul 15.30 WIB, di Bursa Derivative Malaysia turun 0,56% menjadi RM 2.297 per metrik ton dibanding harga sehari sebelumnya. Jika dihitung sejak awal tahun ini, harga CPO telah terkoreksi sebesar 12,19%. Dewan Sawit Malaysia, akhir pekan lalu, melaporkan produksi CPO Malaysia di April 2013 naik 3,1 % menjadi 1,37 juta ton. Adapun ekspor turun 5,6% menjadi 1,45 juta ton. Surveyor Intertek juga melaporkan, dalam 10 hari pertama di bulan Mei ini, ekspor CPO jatuh 17% menjadi 380.047 ton.
CPO terseret stok yang melimpah
JAKARTA. Harga minyak kelapa sawit alias crude palm oil (CPO) tertekan. Ekspor CPO dari Malaysia yang turun di bulan April, meningkatkan ekspektasi pasar bahwa stok CPO masih akan tinggi. Harga CPO untuk pengiriman Juli 2013, Selasa (14/5) pukul 15.30 WIB, di Bursa Derivative Malaysia turun 0,56% menjadi RM 2.297 per metrik ton dibanding harga sehari sebelumnya. Jika dihitung sejak awal tahun ini, harga CPO telah terkoreksi sebesar 12,19%. Dewan Sawit Malaysia, akhir pekan lalu, melaporkan produksi CPO Malaysia di April 2013 naik 3,1 % menjadi 1,37 juta ton. Adapun ekspor turun 5,6% menjadi 1,45 juta ton. Surveyor Intertek juga melaporkan, dalam 10 hari pertama di bulan Mei ini, ekspor CPO jatuh 17% menjadi 380.047 ton.