KONTAN.CO.ID - HONG KONG. Jumlah miliarder China bakal berlipat ganda pada 2026, menurut laporan Credit Suisse yang rilis Selasa (20/6), meskipun ada dorongan untuk mengurangi ketidaksetaraan kekayaan dan ekonomi yang melambat tajam. Total kekayaan rumahtangga di China mencapai US$ 85,1 triliun pada 2021, melonjak 15,1% atau US$ 11,2 triliun dibanding 2020. Dorongan "kemakmuran bersama" Pemerintah China dalam beberapa tahun terakhir meningkat tajam dalam retorika resmi, dan tindakan keras terhadap ekses di industri termasuk teknologi dan pendidikan swasta telah mengguncang investor.
Credit Suisse: Jumlah Miliarder China bakal Berlipat Ganda pada 2026
KONTAN.CO.ID - HONG KONG. Jumlah miliarder China bakal berlipat ganda pada 2026, menurut laporan Credit Suisse yang rilis Selasa (20/6), meskipun ada dorongan untuk mengurangi ketidaksetaraan kekayaan dan ekonomi yang melambat tajam. Total kekayaan rumahtangga di China mencapai US$ 85,1 triliun pada 2021, melonjak 15,1% atau US$ 11,2 triliun dibanding 2020. Dorongan "kemakmuran bersama" Pemerintah China dalam beberapa tahun terakhir meningkat tajam dalam retorika resmi, dan tindakan keras terhadap ekses di industri termasuk teknologi dan pendidikan swasta telah mengguncang investor.