CSAP buka satu gerai Mitra 10 di Desember



KONTAN.CO.ID - PT Catur Sentosa Adiprana Tbk (CSAP) terus ekspansi mengembangkan ritel modern miliknya. Saat ini untuk menggarap segmen ritel Catur Sentosa memiliki dua flagship yakni Atria untuk menjual perabot rumah tangga dan Mitra 10 untuk supermarket bahan bangunan.

Imelda Widjojo, Hubungan Investor CSAP mengatakan, untuk tahun ini pengembangan gerai ritel modern difokuskan pada Mitra 10. Tahun ini Catur Sentosa menargetkan membuka empat gerai baru. Sampai dengan Agustus 2017 tiga gerai baru sudah dibuka di Pantai Indah Kapuk, Sidoarjo dan Bekasi.

"Tahun ini kami sudah buka toko ketiga di Bekasi, dan Desember nanti akan buka toko keempat di Cikarang," ujarnya kepada KONTAN, Senin (21/8).


Saat ini, Catur Sentosa memiliki total 27 gerai Mitra 10 dan jumlah tersebut akan menjadi 28 gerai pada akhir tahun nanti. Asal tahu saja, untuk membangun gerai dengan rerata luas 3.000 m2-3.500 m2 butuh dana mencapai US$4 juta-US$5 juta per gerai. 

Sampai semester I 2017 Catur Sentosa berhasil membukukan penjualan barang beli putus dan konsinyasi sebesar Rp 4,49 triliun. Jumlah tersebut naik 24,66% dibandingkan penjualan pada periode yang sama tahun lalu sebesar Rp 3,97 triliun. Kontribusi terbesar masih disumbang dari segmen distribusi bahan bangunan.

"Sampai semester I, untuk segmen ritel itu (kontribusi) masih kecil sekitar 30%, itu termasuk Mitra 10 dan Atria. Sedangkan untuk distribusi kurang lebih 70%, dimana kontribusi distribusi kimia 2%, distribusi FMCG itu 19% dan distribusi bahan bangunan 49%," lanjutnya.

Segmen yang dituju oleh Mitra 10 merupakan kelas menengah untuk tujuan renovasi tempat hunian. Dengan banyaknya pertumbuhan kelas menengah di Indonesian serta masifnya pembangunan infrastruktur pemerintah juga turut mendongkrak kinerja Catur Sentosa. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Rizki Caturini