Cuaca Stabil, Produksi Jagung China Aman



CHINA. Priovinsi Jilin di China, kawasan penghasil jagung terbanyak di China, kemungkinan akan tersapu suhu mendekati rata-rata dan hujan hingga 20 Juli 2010.

China merupakan konsumen jagung terbesar kedua di dunia. Sebagian besar kawasan penghasil jagung di China ada di Provinsi Liaoning, Jilin, dan Heilongjiang. Hitung punya hitung, tiga provinsi ini menyumbang 40% dari produksi total China. Panen jagung di wilayah bagian tengah dan barat Jilin kini memasuki fase yang disebut sebagai pemanjangan tahap dan berkembang lebih cepat ketimbang biasanya. Sementara itu, untuk produksi kedelai juga mulai membunga dan berkembang di level yang mendekati rata-rata biasanya. Menurut data yang dilansir US Department of Agriculture, produksi jagung China meningkat sejak tahun 2006. Tahun ini, Negeri Panda itu diprediksikan akan memproduksi 166 juta metrik ton dengan konsumsi sebesar 159 juta metrik ton. Produksi Jagung China(juta metrik ton)2006/2007 151,62007/2008 152,32008/2009 165,92009/2010 1552010/2011 166Konsumsi Jagung China(juta metrik ton)2006/2007 1452007/2008 1492008/2009 1522009/2010 1562010/2011 159Data: USDA


Editor: