KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Tahun depan, pemerintah membidik tiga barang kena cukai (BKC) baru, di antaranya adalah plastik kresek, minuman berpemanis, dan emisi kendaraan bermotor. Namun, dari ketiganya, pemerintah melihat prioritas kepada plastik kresek dan minuman berpemanis. “Kalau dilihat prioritas mungkin plastik kresek dan minuman berpemanis karena ini yang mudah,” kata Direktur Teknis dan Fasilitas Cukai Marizi Z Sihotang di kantornya, Rabu (8/11). Ia menjelaskan satu per satu dari proses pembahasan rencana BKC baru tersebut. Untuk cukai plastik kresek, tengah menunggu undangan dari Komisi XI DPR RI untuk pembahasannya.
Cukai kresek & minuman berpemanis prioritas 2018
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Tahun depan, pemerintah membidik tiga barang kena cukai (BKC) baru, di antaranya adalah plastik kresek, minuman berpemanis, dan emisi kendaraan bermotor. Namun, dari ketiganya, pemerintah melihat prioritas kepada plastik kresek dan minuman berpemanis. “Kalau dilihat prioritas mungkin plastik kresek dan minuman berpemanis karena ini yang mudah,” kata Direktur Teknis dan Fasilitas Cukai Marizi Z Sihotang di kantornya, Rabu (8/11). Ia menjelaskan satu per satu dari proses pembahasan rencana BKC baru tersebut. Untuk cukai plastik kresek, tengah menunggu undangan dari Komisi XI DPR RI untuk pembahasannya.