KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Salah satu anggota forum investor ritel Forty.id menyatakan kekecewaannya dengan kinerja saham-saham Keluarga Bakrie. Pasalnya, dia mengalami kerugian hingga ratusan juta. Alhasil, hasil kerja keras selama 14 tahun yang diinvestasikan di beberapa saham Bakrie tak berbuah hasil. Sebaliknya malah berujung rugi. Dia adalah Nely. Mantan kepala cabang salah satu bank swasta ini menginvestasikan hasil keringatnya di saham Bakrie seperti BITI, DEWA, ELTY, MTFN, BNBR, UNSP dan ENRG. Namun, karena aksi korporasi perusahaan-perusahaan tersebut, harga beberapa saham anjlok. Nely pun harus melepas saham UNSP dan ENRG di saat kondisi tengah berdarah-darah. "Kami mencari uang siang malam, nabung kemudian diinvestasikan di pasar modal, harapannya bisa lebih makmur, biaya anak sekolah dan menjamin hari tua," ungkapnya kepada Kontan, Jumat (22/6).
Curhatan investor di saham Bakrie yang merugi hingga ratusan juta rupiah
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Salah satu anggota forum investor ritel Forty.id menyatakan kekecewaannya dengan kinerja saham-saham Keluarga Bakrie. Pasalnya, dia mengalami kerugian hingga ratusan juta. Alhasil, hasil kerja keras selama 14 tahun yang diinvestasikan di beberapa saham Bakrie tak berbuah hasil. Sebaliknya malah berujung rugi. Dia adalah Nely. Mantan kepala cabang salah satu bank swasta ini menginvestasikan hasil keringatnya di saham Bakrie seperti BITI, DEWA, ELTY, MTFN, BNBR, UNSP dan ENRG. Namun, karena aksi korporasi perusahaan-perusahaan tersebut, harga beberapa saham anjlok. Nely pun harus melepas saham UNSP dan ENRG di saat kondisi tengah berdarah-darah. "Kami mencari uang siang malam, nabung kemudian diinvestasikan di pasar modal, harapannya bisa lebih makmur, biaya anak sekolah dan menjamin hari tua," ungkapnya kepada Kontan, Jumat (22/6).