KONTAN.CO.ID - Di seluruh dunia, krisis biaya hidup terus menjadi masalah utama. Menurut Worldwide Cost of Living Index, yang dijalankan oleh Economist Intelligence Unit (EIU), biaya hidup di dunia rata-rata naik 8,1%. Sebagian besar berkat perang Rusia di Ukraina dan konsekuensi jangka panjang dari pandemi. Namun, krisis ini jauh lebih buruk di beberapa tempat daripada di tempat lain. Hal inilah yang disoroti oleh Worldwide Cost of Living Index tahun ini. Dengan mempertimbangkan perubahan harga barang sehari-hari di 172 kota di seluruh dunia, Indeks ini telah merilis peringkat kota termahal di dunia saat ini. Melansir Time Out, kota termahal di posisi teratas adalah New York dan Singapura. New York menduduki puncak jajak pendapat untuk pertama kalinya. Sedangkan kota Tel Aviv berada di posisi ketiga, di mana kota Israel dinobatkan sebagai kota termahal di dunia dalam peringkat EIU tahun 2021.
Daftar 10 Kota Termahal di Dunia 2022, Apakah Ada Kota di Indonesia?
KONTAN.CO.ID - Di seluruh dunia, krisis biaya hidup terus menjadi masalah utama. Menurut Worldwide Cost of Living Index, yang dijalankan oleh Economist Intelligence Unit (EIU), biaya hidup di dunia rata-rata naik 8,1%. Sebagian besar berkat perang Rusia di Ukraina dan konsekuensi jangka panjang dari pandemi. Namun, krisis ini jauh lebih buruk di beberapa tempat daripada di tempat lain. Hal inilah yang disoroti oleh Worldwide Cost of Living Index tahun ini. Dengan mempertimbangkan perubahan harga barang sehari-hari di 172 kota di seluruh dunia, Indeks ini telah merilis peringkat kota termahal di dunia saat ini. Melansir Time Out, kota termahal di posisi teratas adalah New York dan Singapura. New York menduduki puncak jajak pendapat untuk pertama kalinya. Sedangkan kota Tel Aviv berada di posisi ketiga, di mana kota Israel dinobatkan sebagai kota termahal di dunia dalam peringkat EIU tahun 2021.