Daftar 10 saham sektor tambang dengan nilai transaksi terbesar, Senin (4/3)



KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) melemah 0,18% atau 11,46 poin ke level 6.488,42, Senin (4/3). Dari 10 indeks saham sektoral, hanya tiga yang menguat. Tujuh lainnya melemah.

Dari tiga indeks saham sektoral yang menguat, paling tinggi indeks saham pertambangan yang menanjak 1,41%. Menyusul indeks saham sektor pertanian naik 1,03%, serta indeks saham sektor perdagangan yang menanjak 0,47%.

Diantara saham emiten sektor tambang, di perdagangan kemarin, saham ADRO paling tinggi nilai transaksinya yakni mencapai Rp 201,85 miliar.


Berikut 10 saham sektor pertambangan dengan nilai transaksi terbesar di perdagangan, Senin (4/3):

10 Saham Sektor Pertambangan dengan Nilai Transaksi Terbesar, Senin (4/3)
Kode Nilai Transaksi (Rp) PER EPS PBV
ADRO 201.847.353.500 7,23 195 0,7
ZINC 117.879.252.000 90 26 20,35
ANTM 107.167.091.500 30 35 1,32
INDY 84.526.814.000 4,97 429 0,62
TINS 73.770.585.000 29,46 46 1,6
BUMI 59.716.991.300 2,47 62 1,35
ITMG 58.958.030.000 6,76 3357 1,83
PTBA 52.908.226.000 8,92 455 3,14
INCO 40.672.871.000 43,98 88 1,41
FIRE 31.784.100.000 -1.405 -5 46,52
Sumber: RTI

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Khomarul Hidayat