Daftar drakor rating tertinggi minggu keempat Juni, Mine hingga Hospital Playlist 2



KONTAN.CO.ID - Jakarta.  Banyak drama Korea terbaru yang tayang perdana di akhir Juni. Namun, Revolutionary Sisters tetap menjadi drama Korea (drakor) rating tertinggi di minggu keempat Juni.

Drama keluarga dengan puluhan episode yang tayang setiap akhir pekan ini tetap bertahan dengan rating lebih dari 30 persen. Revolutionary Sisters mengalahkan judul populer lainnya. 

Rating Revolutionary Sisters lebih tinggi dari Penthouse 3 hingga Hospital Playlist 2. Nah, berikut ini adalah 8 drama Korea yang bersaing rating tertinggi di minggu keempat Juni. 


Baca Juga: 7 Film Indonesia yang terbaru di Netflix bulan Juli 2021, berikut jadwal tayangnya

Revolutionary Sisters

Berdasarkan Nielsen Korea, episode terbaru Revolutionary Sisters meraih rating 29,6 persen dan 32,5 persen di KBS 2TV. Rating ini membuat Revolutionary Sisters berada di posisi pertama. 

Drama Korea ini mengisahkan seorang ibu yang mati saat mengurus proses perceraian. Seluruh anggota keluarganya dicurigai sebagai pelaku. Drama Korea memiliki total 50 episode. 

Penthouse 3

Nah, inilah drama Korea terbaru yang populer di SBS. Penthouse 3 kembali membuat penonton emosi dan terbawa perasaan dengan cerita hidup para karakternya yang saling balas dendam. 

Penthouse 3 menjadi salah satu drama Korea rating tertinggi di minggu keempat Juni. Menurut Nielsen Korea, Penthouse 3 meraih rating 14,9 persen dan 17 persen di SBS.

Baca Juga: BTS kalahkan BLACKPINK dan IU di brand reputasi penyanyi terbaik bulan Juni 2021