JAKARTA. Harga gas elpiji dengan ukuran tabung 3 kilogram (kg) yang naik membuat PT Pertamina (Persero) turun tangan. Perusahaan pelat merah ini menggandeng Hiswana Migas dan Pemda untuk menggelar operasi pasar gas elpiji ukuran 3kg di daerah yang membutuhkan. Di Kota Cimahi misalnya, operasi pasar gas 3 kg dilakukan di tiga titik dengan masing-masing titik dialokasikan sebanyak 560 tabung. Operasi pasar di Cimahi berlokasi di Kelurahan Cibeureum dan SPBU 3440521 di Jl.Raya Barat 560, Rancabelut, dan Alun-alun kota dengan harga jual gas sesuai Harga Eceran Tertinggi (HET) yaitu, Rp12.750 per tabung. Sementara itu, di Cimanggis Kota Depok juga digelar operasi pasar serupa yang langsung dilakukan di agen gas elpiji. Di daerah ini, Pertamina menggelontorkan 560 tabung gas elpiji ukuran 3kg dengan harga jual sesuai HET, yaitu Rp12.750 per tabung.
Daftar lokasi operasi pasar gas elpiji ukuran3 kg
JAKARTA. Harga gas elpiji dengan ukuran tabung 3 kilogram (kg) yang naik membuat PT Pertamina (Persero) turun tangan. Perusahaan pelat merah ini menggandeng Hiswana Migas dan Pemda untuk menggelar operasi pasar gas elpiji ukuran 3kg di daerah yang membutuhkan. Di Kota Cimahi misalnya, operasi pasar gas 3 kg dilakukan di tiga titik dengan masing-masing titik dialokasikan sebanyak 560 tabung. Operasi pasar di Cimahi berlokasi di Kelurahan Cibeureum dan SPBU 3440521 di Jl.Raya Barat 560, Rancabelut, dan Alun-alun kota dengan harga jual gas sesuai Harga Eceran Tertinggi (HET) yaitu, Rp12.750 per tabung. Sementara itu, di Cimanggis Kota Depok juga digelar operasi pasar serupa yang langsung dilakukan di agen gas elpiji. Di daerah ini, Pertamina menggelontorkan 560 tabung gas elpiji ukuran 3kg dengan harga jual sesuai HET, yaitu Rp12.750 per tabung.