KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Dahana melakukan penandatanganan kontrak pengadaan Bomb P-250 Live dengan Kementerian Pertahanan untuk proyek pengadaan Alutsista dan konstruksi di lingkungan Kementerian Pertahanan atau TNI, Jumat (12/4). Direktur Operasi Dahana Bambang Agung menyampaikan nilai kontrak ini sebesar Rp 104,73 miliar. Ia mengungkapkan kerjasama ini bertujuan untuk mendukung kemandirian industri pertahanan dalam negeri. Perusahaan plat merah yang bergerak di Industri bahan peledak baik untuk komersil ataupun militer ini telah memproduksi berbagai kebutuhan militer, salah satunya adalah Bomb P-250 Live. Bomb yang sudah melewati proses pengujian ini akhirnya diproduksi secara masal.
Dahana raih kontrak bahan peledak dari Kementerian Pertahanan Rp 104,73 miliar
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Dahana melakukan penandatanganan kontrak pengadaan Bomb P-250 Live dengan Kementerian Pertahanan untuk proyek pengadaan Alutsista dan konstruksi di lingkungan Kementerian Pertahanan atau TNI, Jumat (12/4). Direktur Operasi Dahana Bambang Agung menyampaikan nilai kontrak ini sebesar Rp 104,73 miliar. Ia mengungkapkan kerjasama ini bertujuan untuk mendukung kemandirian industri pertahanan dalam negeri. Perusahaan plat merah yang bergerak di Industri bahan peledak baik untuk komersil ataupun militer ini telah memproduksi berbagai kebutuhan militer, salah satunya adalah Bomb P-250 Live. Bomb yang sudah melewati proses pengujian ini akhirnya diproduksi secara masal.