Dahlan enggan komentar soal pergantian bos Antara



JAKARTA. Kabar soal pergantian Direktur Utama LKBN Antara kian santer beredar di kalangan wartawan. Namun, Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Dahlan Iskan, enggan memberikan komentar terkait kabar pergantian bos kantor berita pelat merah tersebut. Saat ditemui setelah rapat pembahasan APEC di Kementerian Koordinator Bidang Ekonomi, Dahlan seolah-olah menghindari dari wartawan. "Sebentar lagi. Tunggu saja," jawab Dahlan sembari langsung naik mobil Toyota Alphard milik asisten pribadinya, Kamis (4/10). Saat itu, Dahlan langsung pergi dengan alasan, Ia masih ada acara yang harus dihadiri olehnya. Ditanya mengenai kabar pengangkatan Rully C. Iswahyudi sebagai Direktur Utama Perum LKBN Antara untuk Periode 2012-2017 Dahlan juga ogah menjawabnya. "Saya buru-buru nih, telat saya," kata Dahlan.

Perlu diketahui, kabar yang beredar di saat ini, Direktur Utama Akhmad Mukhlis Yusuf akan digantikan Dahlan dengan Rully C. Iswahyudi, yang dulu pernah menjabat sebagai mantan Direktur program dan Pemberitaan TVRI.

Namun, Ketua Dewan Pengawas LKBN Antara, Hendri Subiakto mengaku belum mengetahui kabar pergantian direksi tersebut."Belum tahu saya, tanya ke Pak Dahlan saja, beliau yang  memilih. Kalau rumor kan macam-macam, belum tentu benar," katanya kepada KONTAN, melalui pesan singkat. Hal senada juga dikatakan Anggota Dewan Pengawas Antara, Asro Kamal Rokan. Dia juga mengatakan tidak mengetahui kabar pergantian direksi tersebut. "Saya belum dapat info mengenai hal itu," katanya kepada KONTAN. Sementara itu, Direktur Utama Antara yang masih menjabat saat ini, Mukhlis Yusuf belum membalas pesan singkat yang dikirimkan KONTAN.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Asnil Amri