JAKARTA. Jalan bebas hambatan atau jalan tol tampaknya menjadi proyek infrastruktur yang pembangunannya terus digenjot pemerintah setiap tahunnya. Namun, realisasi pembangunannya masih jauh dari target. Dalam Rencana Pembangunan Jangka Menengah Nasional (RPJMN) 2010-2014, pemerintah menargetkan akan ada 44 ruas tol yang dibangun dengan total panjang 1.416,35 kilometer (km), namun hingga akhir 2013 hanya 214,06 km atau hanya 15,11%. Kepala Badan Pengatur Jalan Tol (BPJT), Achmad Gani Ghazaly mengakui mengatakan pemerintah perlu bekerja keras untuk mengejar ketertinggalan ini. Tapi, Gani mengatakan pihaknya akan berupaya maksimal untuk menambah ruas pembangunan jalan tol ini. "Sebagian besar kendalanya adalah pembebasan lahan," kata Gani, Jum'at (3/1).
Dalam 4 tahun jalan tol cuma bertambah 214,06 km
JAKARTA. Jalan bebas hambatan atau jalan tol tampaknya menjadi proyek infrastruktur yang pembangunannya terus digenjot pemerintah setiap tahunnya. Namun, realisasi pembangunannya masih jauh dari target. Dalam Rencana Pembangunan Jangka Menengah Nasional (RPJMN) 2010-2014, pemerintah menargetkan akan ada 44 ruas tol yang dibangun dengan total panjang 1.416,35 kilometer (km), namun hingga akhir 2013 hanya 214,06 km atau hanya 15,11%. Kepala Badan Pengatur Jalan Tol (BPJT), Achmad Gani Ghazaly mengakui mengatakan pemerintah perlu bekerja keras untuk mengejar ketertinggalan ini. Tapi, Gani mengatakan pihaknya akan berupaya maksimal untuk menambah ruas pembangunan jalan tol ini. "Sebagian besar kendalanya adalah pembebasan lahan," kata Gani, Jum'at (3/1).