KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT XL Axiata Tbk (EXCL) membidik pendanaan sebesar Rp 10 triliun lewat obligasi dan sukuk dalam dua tahun ke depan. Perinciannya, EXCL akan menerbitkan sukuk sebesar Rp 5 triliun dan obligasi sebesar Rp 5 triliun. Untuk tahap pertama, EXCL akan menerbitkan obligasi sebesar Rp 1 triliun dan sukuk sebesar Rp 1 triliun. Obligasi dan sukuk dari EXCL ini keseluruhannya akan digunakan untuk modal kerja dan terdiri dari lima seri dengan kupon bervariasi dari 8%-10,65%. "Untuk tahap kedua kami akan melihat kondisi pasar, kami akan fokus di tahap pertama terlebih dahulu," kata Muhammad Adlan, Direktur Keuangan EXCL, Kamis (13/9).
Dalam dua tahun ke depan, XL Axiata (EXCL) akan terbitkan surat utang Rp 10 triliun
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT XL Axiata Tbk (EXCL) membidik pendanaan sebesar Rp 10 triliun lewat obligasi dan sukuk dalam dua tahun ke depan. Perinciannya, EXCL akan menerbitkan sukuk sebesar Rp 5 triliun dan obligasi sebesar Rp 5 triliun. Untuk tahap pertama, EXCL akan menerbitkan obligasi sebesar Rp 1 triliun dan sukuk sebesar Rp 1 triliun. Obligasi dan sukuk dari EXCL ini keseluruhannya akan digunakan untuk modal kerja dan terdiri dari lima seri dengan kupon bervariasi dari 8%-10,65%. "Untuk tahap kedua kami akan melihat kondisi pasar, kami akan fokus di tahap pertama terlebih dahulu," kata Muhammad Adlan, Direktur Keuangan EXCL, Kamis (13/9).