Dalam sebulan, saham ADES melonjak hingga 250%



JAKARTA. Saham PT Akasha Wira International (ADES) kembali terbang tinggi. Pada penutupan sore ini, saham ADES ditutup pada level Rp 2.350 atau naik 25%. Menurut Chandra, analis eTrading Securities, tingginya permintaan saham ADES masih terkait dengan momentum rencana go private PT AQUA Missisippi (AQUA). "Kenaikan saham ADES dimulai sejak pemegang saham minoritas menyetujui rencana go private AQUA," jelasnya kepada KONTAN. Chandra menambahkan, memang ada rumor lain yang berkembang di pasar. Yakni, ADES baru saja selesai mengakuisisi perusahaan kosmetik. "Tapi saya menilai hal itu tidak berpengaruh pada bisnis inti ADES," ujarnya. Jika dilihat, pada 30 Agustus, saham ADES masih berada di posisi Rp 670. Dengan demikian, dalam sebulan terakhir, saham ini sudah terbang hingga 250% lebih. Kenaikan saham terjadi mulai 22 September lalu di mana harga ADES ditutup pada posisi Rp 970. Pada hari yang sama, 82% pemegang saham minoritas ADES menyetuji untuk menjual sahamnya kepada manajemen AQUA seharga Rp 500.000. Sejak saat itu, harga saham perusahaan air mineral ini terus melambung.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News


Editor: Barratut Taqiyyah Rafie