KONTAN.CO.ID - SEOUL. Produsen mobil asal Korea Selatan Kia Motors berencana menunda operasi di dua pabrik domestiknya dari 27 April hingga 10 Mei dan diperpanjang lagi antara 22 Mei hingga 25 Mei, kata seorang pejabat serikat pekerja pada hari Kamis dikutip dari Reuters. Kia telah melakukan pembicaraan bulan ini dengan serikat pekerja di pabriknya untuk secara fleksibel menangguhkan beberapa produksi untuk mengelola persediaan, karena permintaan mobil di luar negeri terkena pandemi coronavirus, kata pejabat itu. Dua jalur produksi berada di Sohari, Gwangmyeong, di sebelah selatan Seoul. Baca Juga: Korea Selatan alami kontraksi ekonomi terburuk sejak 2008
Dampak corona, Kia Motors perpanjang penundaan operasional dua pabrik di dalam negeri
KONTAN.CO.ID - SEOUL. Produsen mobil asal Korea Selatan Kia Motors berencana menunda operasi di dua pabrik domestiknya dari 27 April hingga 10 Mei dan diperpanjang lagi antara 22 Mei hingga 25 Mei, kata seorang pejabat serikat pekerja pada hari Kamis dikutip dari Reuters. Kia telah melakukan pembicaraan bulan ini dengan serikat pekerja di pabriknya untuk secara fleksibel menangguhkan beberapa produksi untuk mengelola persediaan, karena permintaan mobil di luar negeri terkena pandemi coronavirus, kata pejabat itu. Dua jalur produksi berada di Sohari, Gwangmyeong, di sebelah selatan Seoul. Baca Juga: Korea Selatan alami kontraksi ekonomi terburuk sejak 2008