KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Menteri Pertanian (Mentan) Amran Sulaiman mengatakan, dengan adanya El Nino menyebabkan penurunan produksi pangan. Adanya El Nino tahun ini Indonesia memutuskan untuk melakukan impor 3,5 juta ton beras. Amran memperkirakan, impor beras bahkan bisa berpeluang menjadi 5 juta ton pada tahun 2024. "Tahun ini Indonesia memutuskan mengimpor 3,5 juta ton beras dan berpeluang mencapai 5 juta ton pada 2024. Untuk itu perlu segera dilakukan upaya khusus percepatan peningkatan produksi pangan, untuk memenuhi kebutuhan pangan masyarakat," kata Amran di Rapat Kerja Bersama Komisi IV DPR RI, Senin (13/11).
Dampak El Nino, Mentan: RI Berpotensi Impor hingga 5 Juta Ton Beras pada Tahun 2024
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Menteri Pertanian (Mentan) Amran Sulaiman mengatakan, dengan adanya El Nino menyebabkan penurunan produksi pangan. Adanya El Nino tahun ini Indonesia memutuskan untuk melakukan impor 3,5 juta ton beras. Amran memperkirakan, impor beras bahkan bisa berpeluang menjadi 5 juta ton pada tahun 2024. "Tahun ini Indonesia memutuskan mengimpor 3,5 juta ton beras dan berpeluang mencapai 5 juta ton pada 2024. Untuk itu perlu segera dilakukan upaya khusus percepatan peningkatan produksi pangan, untuk memenuhi kebutuhan pangan masyarakat," kata Amran di Rapat Kerja Bersama Komisi IV DPR RI, Senin (13/11).