KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Langkah penyesuaian tarif listrik untuk 5 golongan pelanggan nonsubsidi dinilai tepat karena berdampak minim pada inflasi. Asal tahu saja, pemerintah telah menaikkan tarif listrik bagi pelanggan rumah tangga 3.500 voltampere (VA) ke atas yang merupakan kelompok kelas menengah ke atas. Kenaikan ini disebut menyasar 2,5% dari total pelanggan PLN. Direktur Center of Economic and Law Studies (CELIOS) Bhima Yudhistira menilai, jika dilihat dari kenaikan indeks keyakinan konsumen, memang para kelompok pengeluaran teratas yang relatif lebih siap menghadapi kenaikan biaya termasuk tarif listrik.
Dampak ke Inflasi Minim, Langkah Penyesuaian Tarif Listrik Dinilai Tepat
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Langkah penyesuaian tarif listrik untuk 5 golongan pelanggan nonsubsidi dinilai tepat karena berdampak minim pada inflasi. Asal tahu saja, pemerintah telah menaikkan tarif listrik bagi pelanggan rumah tangga 3.500 voltampere (VA) ke atas yang merupakan kelompok kelas menengah ke atas. Kenaikan ini disebut menyasar 2,5% dari total pelanggan PLN. Direktur Center of Economic and Law Studies (CELIOS) Bhima Yudhistira menilai, jika dilihat dari kenaikan indeks keyakinan konsumen, memang para kelompok pengeluaran teratas yang relatif lebih siap menghadapi kenaikan biaya termasuk tarif listrik.