JAKARTA. PT XL Axiata Tbk (EXCL) mendapat utang baru senilai US$ 110 juta. Pinjaman tersebut berasal dari Bank of Tokyo - Mitsubishi UFJ, Ltd. Murni Nurdini, Sekretaris Perusahaan EXCL bilang, penandatanganan perjanjian kredit itu dilakukan, Jumat lalu (15/3). "Jangka waktu fasilitas kredit selama tiga tahun sejak tanggal penarikan fasilitas kredit," papar dia, dalam keterbukaan informasi ke Bursa Efek Indonesia (BEI), kemarin. Utang itu akan EXCL gunaan untuk memenuhi kebutuhan belanja modal (capex). Hasnul Suhaimi, Presiden Direktur EXCL menambahkan, dana tersebut juga untuk membiayai kembali pinjaman yang masih ada.
Dampak pinjaman baru XL tak signifikan
JAKARTA. PT XL Axiata Tbk (EXCL) mendapat utang baru senilai US$ 110 juta. Pinjaman tersebut berasal dari Bank of Tokyo - Mitsubishi UFJ, Ltd. Murni Nurdini, Sekretaris Perusahaan EXCL bilang, penandatanganan perjanjian kredit itu dilakukan, Jumat lalu (15/3). "Jangka waktu fasilitas kredit selama tiga tahun sejak tanggal penarikan fasilitas kredit," papar dia, dalam keterbukaan informasi ke Bursa Efek Indonesia (BEI), kemarin. Utang itu akan EXCL gunaan untuk memenuhi kebutuhan belanja modal (capex). Hasnul Suhaimi, Presiden Direktur EXCL menambahkan, dana tersebut juga untuk membiayai kembali pinjaman yang masih ada.