DAMRI Layani Rute Ujung Kulon & Pantai Sawarna dari Rangkasbitung, Cek Tarifnya



KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Bagi Anda yang ingin berwisata di daerah Banten, ada kabar baik. 

DAMRI menyediakan sarana transportasi umum yang terintegrasi antarmoda dengan kawasan strategis pariwisata nasional (KSPN) di Banten.

Melansir siaran pers, untuk area KSPN Banten, rute yang dilayani dari Stasiun KA Rangkasbitung menuju Ujung Kulon dan Pantai Sawarna.


Menurut Corporate Secretary DAMRI Chrystian R. M. Pohan, pembukaan rute ini merupakan langkah strategis yang memudahkan wisatawan dalam memanfaatkan transportasi publik.

"Ini karena pelanggan dapat melanjutkan perjalanan dari kereta api dan terhubung KSPN dengan operasional DAMRI," jelas Pohan.

Untuk tujuan Stasiun KA Rangkasbitung ke Ujung Kulon, DAMRI menggunakan kendaraan tipe HiAce. Sementara, untuk tujuan Pantai Sawarna dilayani dengan medium bus.

Menurut Pohan, DAMRI berharap operasional ini dapat memberikan kontribusi positif bagi peningkatan pendapatan daerah melalui pariwisata.

Baca Juga: Liburan Terjangkau di Yogakarta dengan KSPN DAMRI, Tarif Mulai Rp 11.600

“DAMRI hadir mendorong wisatawan luar datang ke Banten dengan memanfaatkan angkutan umum yang efisien dan efektif," tutup Pohan.

Kendaraan DAMRI sudah melalui tahapan ramp check dan dikendarai pramudi yang sudah di latih untuk melayani jalur khusus wisatawan melalui tahapan medical check up.

Berikut adalah jadwal detail operasional DAMRI di Banten:

1. Rangkasbitung - Ujung Kulon (PP)

• Rute: Stasiun KA Rangkasbitung - Tj Lesung - Sumur - Ujung Kulon (Kampung Cikaung Sumur)

• Jadwal operasional: Keberangkatan dari Stasiun KA Rangkasbitung tersedia pukul 11.30 WIB, sedangkan dari Ujung Kulon tersedia pukul 05.00 WIB

• Tarif: Rp 40.000

Baca Juga: Rute dan Tarif Layanan KSPN DAMRI di Danau Toba, Murah Meriah

2. Rangkasbitung - Pantai Sawarna (PP)

• Rute: Stasiun KA Rangkasbitung - Malingping - Bayah - Pantai Sawarna

• Jadwal operasional: Keberangkatan dari Stasiun KA Rangkasbitung tersedia pukul 07.30 dan 11.30 WIB, sedangkan dari Pantai Sawarna tersedia pukul 05.20 dan 12.00 WIB

• Tarif: Rp 60.000

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Barratut Taqiyyah Rafie