KONTAN.CO.ID - WASHINGTON. Dana Investasi Publik Arab Saudi atawa Public Investment Fund (PIF) hampir mencapai kesepakatan untuk memesan pesawat komersial dari Boeing untuk armada maskapai nasional baru. Berdasarkan laporan Wall Street Journal yang dikutip Reuters, total nilai pemesanan tersebut mencapai US$ 35 miliar. Berdasarkan laporan itu, kesepakatan itu dapat diumumkan segera setelah peluncuran resmi maskapai nasional tersebut dilakukan pada Minggu (12/3). Kesepakatan itu mencakup jet berbadan lebar yang sering digunakan untuk penerbangan internasional yang panjang, tambah laporan itu.
Dana Investasi Publik Arab Saudi Selangkah Lagi Beli Pesawat Boeing Senilai US$ 35 M
KONTAN.CO.ID - WASHINGTON. Dana Investasi Publik Arab Saudi atawa Public Investment Fund (PIF) hampir mencapai kesepakatan untuk memesan pesawat komersial dari Boeing untuk armada maskapai nasional baru. Berdasarkan laporan Wall Street Journal yang dikutip Reuters, total nilai pemesanan tersebut mencapai US$ 35 miliar. Berdasarkan laporan itu, kesepakatan itu dapat diumumkan segera setelah peluncuran resmi maskapai nasional tersebut dilakukan pada Minggu (12/3). Kesepakatan itu mencakup jet berbadan lebar yang sering digunakan untuk penerbangan internasional yang panjang, tambah laporan itu.