JAKARTA. Dana kelolaan industri dana pensiun lembaga keuangan (DPLK) diprediksi bertumbuh 20% - 22% di sepanjang tahun lalu. Proyeksi pertumbuhan yang positif itu dilatarbelakangi dengan kehadiran pemain baru yang dana kelolaannya langsung melesat dan berkontribusi bagi peningkatan kelolaan industri. Pemain baru yang dimaksud, Ricky Samsico, Kepala Humas Asosiasi DPLK mengatakan, memiliki captive market yang sangat besar. Maklumlah, pemain baru tersebut berada di belakang nama bank pelat merah besar di Tanah Air. Selain itu, pertumbuhan dana kelolaan didorong juga dengan kehadiran program baru industri, yakni Program Pensiun Untuk Kompensasi Pesangon (PPUKP). Program yang diinisiasi Otoritas Jasa Keuangan (OJK) ini sangat diminati peserta korporasi.
Dana kelolaan DPLK diprediksi tumbuh 20% - 22%
JAKARTA. Dana kelolaan industri dana pensiun lembaga keuangan (DPLK) diprediksi bertumbuh 20% - 22% di sepanjang tahun lalu. Proyeksi pertumbuhan yang positif itu dilatarbelakangi dengan kehadiran pemain baru yang dana kelolaannya langsung melesat dan berkontribusi bagi peningkatan kelolaan industri. Pemain baru yang dimaksud, Ricky Samsico, Kepala Humas Asosiasi DPLK mengatakan, memiliki captive market yang sangat besar. Maklumlah, pemain baru tersebut berada di belakang nama bank pelat merah besar di Tanah Air. Selain itu, pertumbuhan dana kelolaan didorong juga dengan kehadiran program baru industri, yakni Program Pensiun Untuk Kompensasi Pesangon (PPUKP). Program yang diinisiasi Otoritas Jasa Keuangan (OJK) ini sangat diminati peserta korporasi.