JAKARTA. Sejumlah manajer investasi optimistis dana kelolaan dari produk reksadana pendapatan tetap (fixed income) tambah moncer di tahun 2015. Beberapa sentimen positif akan mengerek kinerja reksadana pendapatan tetap. Meski tak bisa dibilang jelek, pertumbuhan dana kelolaan produk reksadana pendapatan tetap pada tahun ini tidak signifikan. Andreas Yasakasih, Direktur PT Valbury Capital Management, mengatakan instrumen surat utang di 2015 memiliki peluang untuk menggeber kelolaan produk reksadana pendapatan tetap lantaran imbal hasil yang diberikan diharapkan lebih baik dari tahun ini. Dengan begitu, dana kelolaan untuk produk reksadana pendapatan tetap bisa lebih tinggi 10% ketimbang tahun ini. "Tahun 2015 perseroan menargetkan dana kelolaan Rp 100 miliar untuk reksadana pendapatan tetap," ujar Andreas.
Dana kelolaan fixed income potensial naik
JAKARTA. Sejumlah manajer investasi optimistis dana kelolaan dari produk reksadana pendapatan tetap (fixed income) tambah moncer di tahun 2015. Beberapa sentimen positif akan mengerek kinerja reksadana pendapatan tetap. Meski tak bisa dibilang jelek, pertumbuhan dana kelolaan produk reksadana pendapatan tetap pada tahun ini tidak signifikan. Andreas Yasakasih, Direktur PT Valbury Capital Management, mengatakan instrumen surat utang di 2015 memiliki peluang untuk menggeber kelolaan produk reksadana pendapatan tetap lantaran imbal hasil yang diberikan diharapkan lebih baik dari tahun ini. Dengan begitu, dana kelolaan untuk produk reksadana pendapatan tetap bisa lebih tinggi 10% ketimbang tahun ini. "Tahun 2015 perseroan menargetkan dana kelolaan Rp 100 miliar untuk reksadana pendapatan tetap," ujar Andreas.