Dana kelolaan Indopremier naik 174% tahun lalu



JAKARTA. Sepanjang tahun 2012, sejumlah manager investasi berhasil meraup peningkatan dana kelolaan. Salah satunya, Indo Premier Investment Management (IPIM) yang mencatatkan pertumbuhan dana kelolaan hingga 174% dibandingkan 2011.  Direktur Indo Premier Investment Management Diah Sofiyanti mengungkapkan, jumlah dana kelolaan Indopremier di 2012 mencapai Rp 960 miliar, jauh melampaui dana kelolaan 2011 yang berjumlah Rp 350 miliar. Namun begitu, Diah mengakui pencapaian dana kelolaan itu masih di bawah target mereka yang sebesar Rp 1 triliun.

Kenaikan dana kelolaan, kata Diah, terdorong oleh pertumbuhan 10 produk reksadana Indopremier, baik yang berjenis konvensional maupun terproteksi."Resadana Exchange Traded Fund (ETF) IDX 30 juga cukup signifikan berkembang. Dana kelolaannya sudah sekitar Rp 142 miliar," jelasnya kepada KONTAN, Senin (7/1).

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News


Editor: