JAKARTA. Bila tak ada aral melintang, pemerintah akan mulai menggelontorkan subsidi pangan non tunai melalui voucer pada 23 Februari 2017. Untuk tahun ini, voucer pangan akan diberikan kepada 1,4 juta keluarga penerima bantuan di 44 kota di Indonesia dari total. Beberapa daerah yang akan menerima gelontoran voucer pangan tahun ini antara lain Medan, Pekanbaru, Palembang, Jambi, Lampung, Cilegon, Tangerang, Tangerang Selatan, DKI Jakarta, Bogor, dan Bekasi. Anggaran untuk bantuan pangan non-tunai ini Rp 1,57 triliun. Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (PMK) Puan Maharani mengatakan dalam program bantuan pangan non-tunai ini, pemerintah akan bekerjasama dengan warung-warung kelontong sebagai penyedia barang kebutuhan pokok yang bisa dibeli dengan voucer pangan.
Dana voucer pangan siap dikucurkan akhir bulan
JAKARTA. Bila tak ada aral melintang, pemerintah akan mulai menggelontorkan subsidi pangan non tunai melalui voucer pada 23 Februari 2017. Untuk tahun ini, voucer pangan akan diberikan kepada 1,4 juta keluarga penerima bantuan di 44 kota di Indonesia dari total. Beberapa daerah yang akan menerima gelontoran voucer pangan tahun ini antara lain Medan, Pekanbaru, Palembang, Jambi, Lampung, Cilegon, Tangerang, Tangerang Selatan, DKI Jakarta, Bogor, dan Bekasi. Anggaran untuk bantuan pangan non-tunai ini Rp 1,57 triliun. Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (PMK) Puan Maharani mengatakan dalam program bantuan pangan non-tunai ini, pemerintah akan bekerjasama dengan warung-warung kelontong sebagai penyedia barang kebutuhan pokok yang bisa dibeli dengan voucer pangan.