JAKARTA. Bank Danamon Indonesia meluncurkan aplikasi mobile banking bernama D-Mobile. Layanan perbankan melalui smartphone yang terhubung dengan jaringan data (GPRS/3G, EVDO-CDMA, WiFi) juga menghadirkan fitur SosMed D-Cash dan Augmented Reality. "Danamon menghadirkan D-Mobile sebagai komitmen untuk memberi kemudahan dalam bertransaksi dan senantiasa menciptakan terobosan terbaru untuk meningkatkan kenyamanan nasabah saat melakukan transaksi keuangan," papar Michellina Triwardhany, Direktur Consumer Banking Danamon, Senin (17/11). Meski secara gamblang, layanan D-Mobile ini hampir sama dengan layanan mobile banking bank lain, namun Michellina bilang, yang membedakan D-Mobile adalah adanya fitur SosMed D-Cash. Menurut Michellina, pengguna D-Mobile dapat memberikan dana kepada teman melalui jaringan media sosial Facebook.
Danamon luncurkan D-Mobile dengan dua fitur anyar
JAKARTA. Bank Danamon Indonesia meluncurkan aplikasi mobile banking bernama D-Mobile. Layanan perbankan melalui smartphone yang terhubung dengan jaringan data (GPRS/3G, EVDO-CDMA, WiFi) juga menghadirkan fitur SosMed D-Cash dan Augmented Reality. "Danamon menghadirkan D-Mobile sebagai komitmen untuk memberi kemudahan dalam bertransaksi dan senantiasa menciptakan terobosan terbaru untuk meningkatkan kenyamanan nasabah saat melakukan transaksi keuangan," papar Michellina Triwardhany, Direktur Consumer Banking Danamon, Senin (17/11). Meski secara gamblang, layanan D-Mobile ini hampir sama dengan layanan mobile banking bank lain, namun Michellina bilang, yang membedakan D-Mobile adalah adanya fitur SosMed D-Cash. Menurut Michellina, pengguna D-Mobile dapat memberikan dana kepada teman melalui jaringan media sosial Facebook.