KONTAN.CO.ID - SURAKARTA. PT Danareksa (Persero) salah satu holding Badan Usaha Milik Negara (BUMN) menargetkan pencapaian laba bersih konsolidasi hingga akhir tahun 2023 ini berada di angka Rp 1,299 triliun. Target ini naik 4,33% jika dibandingkan dengan laba tahun 2022 lalu yang berada di angka Rp 1,245 triliun. “Jadi di 2022 itu kinerja kita memang lompat dari Rp 728 miliar Rp 1,2 triliun, dan di 2023 insyaallah kita bisa capai dan ini sesuai RKAB jadi masih rencana,” ungkap Direktur Keuangan & Manajemen Risiko Danareksa, Muhammad Teguh Wirahadikusumah kepada Kontan dalam acara media gathering yang dilaksanakan di Lokananta Solo, Senin (11/12). Teguh menambahkan, target laba bersih hingga akhir 2023 itu meloncat 34% jika dihitung dari tahun 2021 saat holding tersebut dibentuk.
Danareksa Optimistis Target Laba Bersih Tahun Ini Tercapai
KONTAN.CO.ID - SURAKARTA. PT Danareksa (Persero) salah satu holding Badan Usaha Milik Negara (BUMN) menargetkan pencapaian laba bersih konsolidasi hingga akhir tahun 2023 ini berada di angka Rp 1,299 triliun. Target ini naik 4,33% jika dibandingkan dengan laba tahun 2022 lalu yang berada di angka Rp 1,245 triliun. “Jadi di 2022 itu kinerja kita memang lompat dari Rp 728 miliar Rp 1,2 triliun, dan di 2023 insyaallah kita bisa capai dan ini sesuai RKAB jadi masih rencana,” ungkap Direktur Keuangan & Manajemen Risiko Danareksa, Muhammad Teguh Wirahadikusumah kepada Kontan dalam acara media gathering yang dilaksanakan di Lokananta Solo, Senin (11/12). Teguh menambahkan, target laba bersih hingga akhir 2023 itu meloncat 34% jika dihitung dari tahun 2021 saat holding tersebut dibentuk.