HONG KONG. Tentakel bisnis Danone SA semakin menggurita. Raksasa produsen barang-barang konsumsi (consumer goods) asal Prancis ini terus memperkuat jejaring bisnisnya di Asia. Kabar terbaru, Danone menggelontorkan dana sebesar US$ 665 juta untuk memperbesar pangsa pasarnya di China. Dana jumbop sebesar US$ 665 juta atau setara € 486 juta itu digunakan Danone untuk membeli 5,9% saham Mengniu Dairy. Perusahaan ini adalah produsen susu bubuk lokal terbesar di China. Pasca transaksi tersebut, kepemilikan saham Danone di Mengniu Dairy bertambah besar menjadi 9,9% sehingga saat ini menjadi pemegang saham terbesar kedua di perusahaan itu. Sebelumnya, Danano hanya mengempit 4% saham Mengniu Dairy. Skema transaksinya adalah Mengniu Dairy menerbitkan saham baru (rights issue).
Danone beli saham produsen susu di China
HONG KONG. Tentakel bisnis Danone SA semakin menggurita. Raksasa produsen barang-barang konsumsi (consumer goods) asal Prancis ini terus memperkuat jejaring bisnisnya di Asia. Kabar terbaru, Danone menggelontorkan dana sebesar US$ 665 juta untuk memperbesar pangsa pasarnya di China. Dana jumbop sebesar US$ 665 juta atau setara € 486 juta itu digunakan Danone untuk membeli 5,9% saham Mengniu Dairy. Perusahaan ini adalah produsen susu bubuk lokal terbesar di China. Pasca transaksi tersebut, kepemilikan saham Danone di Mengniu Dairy bertambah besar menjadi 9,9% sehingga saat ini menjadi pemegang saham terbesar kedua di perusahaan itu. Sebelumnya, Danano hanya mengempit 4% saham Mengniu Dairy. Skema transaksinya adalah Mengniu Dairy menerbitkan saham baru (rights issue).