KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Capital Life Indonesia bakal makin leluasa dalam menggenjot bisnis di masa yang akan datang. Pasalnya, ekuitas perusahaan meningkat cukup pesat di tahun ini. Hal tersebut, sejalan dengan suntikan modal baru yang dilakukan induk usaha perseroan yakni PT Capital Financial Indonesia. Direktur Utama Capital Life Antony Japari menyebut suntikan modal ini mencapai Rp 2 triliun yang dilakukan pada akhir kuartal pertama 2018. Dus, dengan suntikan modal ini pun ekuitas perseroan meningkat pesat. "Dari sebelumnya sekitar Rp 800 miliar kini mencapai Rp 2,8 triliun," kata dia belum lama ini. Dengan suntikan dana ini, kekuatan dari kapasitas Capital Life pun disebutnya jadi makin kuat. Sehingga bisa mengimbangi pertumbuhan bisnis mencapai dua digit dalam beberapa tahun ke depan.
Dapat suntikan dana Rp 2 triliun, Capital Life makin leluasa berekspansi
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Capital Life Indonesia bakal makin leluasa dalam menggenjot bisnis di masa yang akan datang. Pasalnya, ekuitas perusahaan meningkat cukup pesat di tahun ini. Hal tersebut, sejalan dengan suntikan modal baru yang dilakukan induk usaha perseroan yakni PT Capital Financial Indonesia. Direktur Utama Capital Life Antony Japari menyebut suntikan modal ini mencapai Rp 2 triliun yang dilakukan pada akhir kuartal pertama 2018. Dus, dengan suntikan modal ini pun ekuitas perseroan meningkat pesat. "Dari sebelumnya sekitar Rp 800 miliar kini mencapai Rp 2,8 triliun," kata dia belum lama ini. Dengan suntikan dana ini, kekuatan dari kapasitas Capital Life pun disebutnya jadi makin kuat. Sehingga bisa mengimbangi pertumbuhan bisnis mencapai dua digit dalam beberapa tahun ke depan.