KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Darma Henwa Tbk (DEWA) targetkan kapasitas produksi batubara tahun depan mencapai 17 juta ton, meningkat dari target 2018 yang mencapai 13,5 juta ton. "Dengan peningkatan kapasitas tersebut, diperkirakan pendapatan US$ 300 juta dolar," kata B. Chandrasekaran, Chief Financial Officer DEWA, Rabu (19/12). Dia memaparkan, DEWA memiliki potensi peningkatan kapasitas produksi hingga 25 juta ton di tahun depan. Namun, mengingat feasibility alat produksi DEWA saat ini belum optimal, dan proses revitalisasi atau perbaikan alat produksi masih akan berlangsung di tahun depan. Ditambah lagi, untuk mencapai produksi 25 juta ton membutuhkan belanja investasi yang besar.
Chandrasekaran mengatakan, DEWA memilih fleet-fleet yang bisa dikerjakan tahun ini dan tahun depan, kendati perbaikan tetap berjalan hingga tahun depan. "Memang butuh pendanaan yang besar, minimal perlu sekitar US$ 240 juta untuk mencapai target produksi 25 juta ton tersebut," jelasnya.