Darmin: Tiga hal besar 3 tahun pemerintahan Jokowi



KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pemerintah melalui Kantor Staf Presiden, Selasa (16/10), menggelar refleksi tiga tahun pemerintahan Presiden Jokowi- JK. Darmin Nasution, Menko Perekonomian dalam refleksi tersebut mengatakan, tiga tahun ini pemerintah sudah melakukan banyak hal.

Tiga hal yang paling besar dan paling dirasakan menurut Darmin, salah satunya menyangkut pembangunan infrastruktur. Selama tiga tahun ini, pemerintah merasa telah banyak membangun infrastruktur yang bisa memberi manfaat besar pada kehidupan masyarakat dan perekonomian.

Pencapaian besar kedua, menyangkut keberhasilan dalam mengendalikan harga pangan dan ketersediaannya. "Ini bisa dilihat dari inflasi. Sebelumnya tinggi, sekarang di bawah 4%," katanya, Selasa (17/10).


Sementara itu, pencapaian besar ketiga menyangkut belanja bantuan sosial. Darmin mengklaim, tiga tahun ini pemerintah telah berhasil membuat penyaluran bantuan sosial lebih baik dan tepat sasaran. "Walau kami masih dalam tahap menyelesaikan itu semua," katanya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Rizki Caturini